Titah AW

AUTHOR

3/17/20241 min read

Titah AW

LAHIR di Tulungagung pada 1993, kini tinggal di Yogyakarta dan bekerja sebagai jurnalis independen untuk berbagai media, termasuk VICE Indonesia (2017-2020). Sejak masih menempuh studi Ilmu Komunikasi di Universitas Gadjah Mada (2012-2018), ia telah mengelola media musik independen bernama WARNINGMAGZ. Pernah mengikuti lokakarya Penulisan Seni Rupa dan Kuratorial oleh Ruang Rupa – Dewan Kesenian Jakarta tahun 2016. Selain sebagai jurnalis, ia juga mengerjakan beberapa pekerjaan lain yang masih berhubungan dengan pengolahan narasi. Tulisan-tulisannya berfokus pada dinamika budaya, lokalitas, realisme magis, dan isu anak muda. Bercita-cita hidup dari menulis dan menghabiskan masa tua di Pulau Hatta, Banda Neira. Ia percaya bahwa jurnalisme yang bertutur sebagai cerita bisa jadi taktik memahami, bahkan hal paling absurd di dunia

Buku Titah AW